Bank Sampah, Solusi Astra Mendayagunakan Sampah Menjadi Lebih Bernilai

Sampah memang kesannya adalah sesuatu yang tidak berguna dan menjadi masalah tersendiri di masyarakat. Bagaimana tidak, tiap hari kita selalu menghasilkan sampah dan bingung akan dibuang di mana sampah tersebut. Bahkan karena saking putus asanya sampai ada yang membuang sampah sembarang yang ujung-ujungnya menyebabkan banjir di mana-mana.

Belum lagi masalah sampah ini menjadikan daerah tidak elok dipandang dan menimbulkan banyak bau. Yang ujung-ujungnya nantinya bakal menyebabkan banyak penyakit pernapasan. Apalagi bagi anak-anak yang sangat rentan dengan penyakit akibat sampah yang tertimbun di mana-mana.

Bank Sampah

Dengan melihat fenomena mengerikan yang disebabkan oleh banyaknya sampah yang tidak diolah dengan baik tersebut, Astra mencanangkan sebuah program yang brilian, yaitu Bank Sampah. Dari namanya memang agak unik, Bank yang isinya Sampah semua. Namun, memang faktanya seperti itu. Namun, bukan sembarang sampah. Masyarakat diajarkan oleh Astra untuk memilah sampah yang nantinya bisa ditukar dengan uang. Uang tersebut bisa ditabung dan bisa diambil jika membutuhkan.

Sebelum terealisasinya Bank Sampah ini tentu saja Astra melakukan banyak penyuluhan kepada masyarakat bagaimana cara memilah sampah yang benar. Ada beberapa sampah yang bisa diolah menjadi pupuk, ada pula sampah yang nanti tujuannya didaur ulang. Setelah masyarakat mulai paham dengan memilah sampah, selanjutnya Astra menyediakan sistem yang mengubah sampah menjadi hal yang lebih bernilai. Untuk masyarakat, Astra memberikan uang bagi yang berhasil memilah sampah dan menyetornya sesuai kriteria.

Selama ini, Astra sudah menggelontorkan lebih dari 1 Milyar rupiah untuk Bank Sampah ini. Uang sebanyak itu bagi Astra bukanlah apa-apa jika dibandingkan dengan manfaat yang diperoleh masyarakat dalam mengatasi masalah sampah yang mengerikan tersebut.

Dengan Bank Sampah ini sebenarnya Astra secara tidak langsung mengamalkan pilar Catur Dharma yang pertama, yaitu menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. Selain itu, Astra juga menjadi teladan dalam Inspirasi 60 Tahun Astra bagi masyarakat yang mengalami masalah dengan banyaknya sampah yang belum diolah menjadi hal yang lebih bernilai.


Dengan semangat Inspirasi 60 Tahun Astra dan pengamalan Catur Dharma, Astra terus menjadi pelopor kebaikan dan kebermanfaatan pada kehidupan masyarakat Indonesia.

1 komentar: